Minggu, 14 Juni 2020

Efek Corona

Sejak corona melanda Indonesia, aku sering lihat resep makanan. Dulu sebelum tau resepnya, antara cireng, cilot dan empek empek kuanggap sama saja. Ternyata terdapat perbedaan antara tiga makanan ini.



CIRENG
Adalah makanan yang dibuat dengan bahan utama tepung tapioka. Tepung tapioka 3 sendok dilarutkan dengan air panas sambil di masak di api kecil sampai mengental kemudian dimasukkan ke tepung tapioka kering 15 sendok dan diuleni dengan cara ditarik tarik. Bukan ditekan tekan. Kemudian di cetak tipis tipis baru digoreng.

EMPEK EMPEK
adalah makanan dengan bahan dasar tepung tapioka. Cara buatnya adalah dengan memasukkan tepung terigu 3 sdm ke air dan diaduk aduk sambil dipanaskan. Setelah mengental, baru sicampur dengan 10 sendok tepung tapioka. Didihkan air untuk merebus. Setelah mengambang artinya empek empek sudah matang dan siap untuk digoreng.

CILOK
Bahan dasarnya hanya tepung tapioka dicapur langsung dengan tepung terigu dan ditambah air dingin kemudian di rebus seperti membuat pentol.


Tentunya bahan-bahan diatas harus ditambah lagi dengan berbagai bumbu sesuai kreasi masing-masing.
Sekian beda tiga makanan versiku...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Aryanta

 Kata Aryanta bermakna tegas, pendirian kuat, cenderung kaku dan keras kepala. Karena ada makna negatif, maka kami tambahkan nama Damar dala...