Jumat, 10 Juli 2020

Resume Kuliah Online 18

Tanpa terasa, pertemuan malam ini adalah pertemuan ke 18 di kelas menulis bersama Omjay. Setiap Senin, Rabu dan Jumat kelas ini menjadi satu kegiatan yang saya nantikan, tak terkecuali malam ini.

Setelah dua pertemuan sebelumnya kami mengenal seluk beluk dunia penerbitan dari Penerbit Andi, malam ini kami akan belajar tentang strategi pemasaran buku bersama pak Agust. Subardana S.E., M.M., CDS. Beliau adalah direktur pemasaran dari penerbit Andi.
Disaat pandemi ini, dampak yang dirasa dalam pemasaran buku antara lain:
1. Jaringan toko buku tutup selama pandemi
2. Orang takut ke toko buku
3. Omset menurun hingga 80%
4. Banyak penerbit yang menghentikan distribusi
5. Bahkan tidak sedikit penerbit yang harus gulung tikar.
Dari data diatas terlihat bahwa selama pandemi jaringan toko buku mengalami penurunan pengunjung. Baru mulai naik di bulan Juli seiring dengan diberlakukannya new normal.
Dengan pandemi ini, penerbit akhirnya merasa perlu bertransformasi digital. Digital Marketing dipilih sebagai cara baru untuk memasarkan buku setelah pandemi ini.
Banyak manfaat yang dapat diperoleh dengan Digital Marketing, antara lain:
1. Biaya lebih terjangkau
2. Daya jangkauan sangat luas
3. Mudah menentukan target pasar buku
4. Komunikasi dengan konsumen lebih mudah
5. Mudah dievaluasi dan dikembangkan
6. Lebih cepat populer
7. Sangat membantu meningkatkan penjualan.

Digital marketing sangat efektif bagi pemasaran buku untuk meningkatkan penjualan. Selain dipasarkan ke berbagai marketplace, kita bisa membentuk tim untuk memasarkan di berbagai platform media sosial. Pemasaran paling efektif adalah pemasaran melalui komunitas yang sesuai dengan produk buku yang dihasilkan. Dengan digital marketing, penerbit bisa menjadi yang tercepat dibanding kompetitornya.
Selain itu, penerbit Andi melakukan penawaran khusus semisal diskon spesial untuk konsumen. Ditambah lagi penerbit Andi sering mengadakan Webinar melalui berbagai aplikasi yang tersedia. Semua dilakukan sebagai strategi dalam memasarkan produk.
Dalam masa pandemi ini, Penerbit Andi menjadi brand yang tanggap situasi dengan menumbuhkan empati. Hal ini diwujudkan dalam cepat tanggap pada permintaan konsumen.
Digital Marketing bukan merupakan satu-satunya jalan yang digunakan selama pandemi ini. Cara lain adalah Mobile Marketing dan Email Marketing. Selain itu, digunakan pula strategi pemasaran yang lebih menargetkan pelanggan secara personal (Personal Marketing). Adapula metode Continuous Marketing yaitu marketing yang terus menerus dengan menggunakan sosial media. Tak lupa semua metode yang digunakan tetap terintegrasi dengan Digital Marketing.

Konten marketing yang menarik sangat diperlukan untuk memasarkan produk. Maka strategi dengan menggunakan Konten Marketing sangat tepat bisa menarik konsumen dengan beragam informasi yang disediakan dalam website tersebut. Informasi yang disediakan harus memiliki relevansi dengan usaha yang sedang kita jalani. Sehingga dalam membuat konten marketing harus benar-benar berbobot.

Dalam digital marketing sangat diperlukan Visual Marketing. Karena itu, diperlukan tim untuk menghasilkan Visual yang menarik konsumen.

Potensi buku untuk sekolah merupakan salah satu pasar yang besar karena sekolah memiliki dana BOS yang bisa digunakan salah satunya untuk pengembangan perpustakaan. Dengan kebijakan ini, sekolah bisa membeli buku untuk perpustakaan. Selama pandemi, siswa bisa meminjam buku dari perpustakaan sekolah untuk menjadi bahan belajar dirumah.

Penerbit Andi menyediakan berbagai macam buku untuk pembelian dengan menggunakan dana BOS yaitu
 Menulis adalah berjuang, Penulis adalah pahlawan yang akan dikenang selama-lamanya.
Lembaran karya adalah medan pertempuran, pena adalah senjatanya.
Buku adalah gudang ilmu, membaca adalah kuncinya.
Membaca adalah jendela dunia.

Demikian pemaparan malam ini tentang Marketing dari Penerbit Andi. Berikutnya kami memasuki sesi tanya jawab. Dipandu dengan ibu moderator yaitu ibu Aam Nurhasanah, beberapa pertanyaan yang diajukan malam ini antara lain:
1. Pembelian melalui Siplah, setelah PO melalui akun dapodik sekolah barang akan dikirim. Setelah diterima dibuatkan BAST dan diupload ke Siplah baru kemudian transfer dan upload bukti pembayaran. Jadi setelah barang sampai diterima, baru dibayarkan ke penerbit. Panduannya bisa dilihat disini
2. Cara bekerjasama memasarkan buku antara penulis dengan penerbit biasanya melakukan bedah buku serta dengan webinar. Dengan ini penulis akan diuntungkan dengan royalti yang didapat dari penjualan. Jika penulis ingin memasarkan sendiri, penerbit memberi diskon 30%.
3. Peran yang diharapkan penerbit pada penulis adalah dapat berkolaborasi dengan penerbit dalam hal promosi melalui media sosial. Karena dengan pandemi ini, penerbit dan penulis harus bekerja sama untuk memasarkan buku.
4. Dengan peran guru dapat membangkitkan semangat membaca pada siswanya. Guru dapat memotivasi siswa untuk giat membaca.
5. Stimulus yang diberikan dari penerbit Andi adalah pemberian diskon kepada guru dan penulis.
6. Agar buku dapat masuk ke akun Siplah, buku harus lolos SK Penilaian dan harus didaftarkan. Buku yang sudah didaftarkan akan masuk ke Siplah kemendikbud. Selain itu, kita mendaftarkan diri sebagai penyedia barang pada marketplace.

Jika ingin referensi tentang strategi pemasaran buku, dapat kita baca disini.

Pesan dari pak Agus malam ini:

Semua harus ditulis. Apa pun. Jangan takut tidak dibaca atau tidak diterima penerbit. Yang penting, tulis, tulis, dan tulis. Suatu saat pasti berguna...kami siap membantu.... Dalam memasarkan buku

Tanpa terasa, waktu sudah menunjukkan pukul 21.00 WIB. Saatnya kelas ini harus berakhir.

Terima kasih untuk ilmu yang sangat bermanfaat ini. Mohon maaf jika masih banyak kekurangan. Semoga bermanfaat 🙏🙏



39 komentar:

  1. Masya Allah bu resumenya mantap, tampilanya bagus, cepat sekali bikin resumenya... luar biasa

    BalasHapus
  2. Mantar resumenya dan saya suka desain blognya

    BalasHapus
  3. Keren banget resumenya rapi,cepat sejali buatnya.

    BalasHapus
  4. Mantaap.. cepet banget buat resumenya. Main juga ya ke blog saya, DianSariati.blogspot.com. tapi saya belum selesai resumenya hehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terima kasih ibu...🙏🙏🙏
      Setelah ini sy jalan2...

      Hapus
  5. Bagus dan ceoat sekali resumenya,rapi.

    BalasHapus
  6. Keren banget langsung jadi.. Semangat terus...

    BalasHapus
  7. Saya juga tertarik dgn grafiknya. Toko buku sepi

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terima kasih ibu sudah berkenan singgah...🙏🙏

      Hapus
  8. Memang TOP bunda
    semangatnya luar biasa
    mantul resumenya

    BalasHapus
  9. Wuiiiiih cepet kilat resume mantaap niiih...

    BalasHapus
  10. Keren kui..

    https://suryanmasrin86.blogspot.com/2020/07/transformasi-digital-dalam-dunia.html?m=1

    BalasHapus
  11. bagus menjado sebuah ilmu, sukses untuk para pemula seperti saya

    BalasHapus
  12. Calon penulis...keren.
    Bismillah
    Jumat, 10 Juli 2020, Postingan ke-420. Mohon doanya satu hari satu postingan di blogwww.sarastiana.com


    Google Adsense di Bawah 1 Dollar?
    http.sarastiana googleAdsense.com

    Metode Pembelajaran Sosiodrama
    www.sosiodrama.com

    Model dan Metode Pembelajaran http://www.modelpembelajaran

    BalasHapus
  13. luar biasa keren

    silakan mampir juga k blog sya, smg brmnfaat

    http://elanjaelanialfatih.blogspot.com/2020/07/resume-kuliahelanpertemuan-ke-1810-juli.html

    BalasHapus
  14. selalu super lengkap resumenya

    BalasHapus

Aryanta

 Kata Aryanta bermakna tegas, pendirian kuat, cenderung kaku dan keras kepala. Karena ada makna negatif, maka kami tambahkan nama Damar dala...